Biologi

Pertanyaan

Jelaskan perbedaan pembuluh darah

1 Jawaban

  • Pembuluh darah dibagi menjadi Arteri (nadi) dan vena (balik). Arteri pulmonalis membawa darah kaya karbondioksida dari bilik kanan ke paru-paru. Aorta membawa darah kaya oksigen dari bilik kiri ke seluruh tubuh. Vena pulmonalis membawa darah kaya oksigen dari paru-paru ke serambi kiri. Vena cava membawa darah kaya karbondioksida dari seluruh tubuh ke serambi kanan.

    Pembahasan

    Sistem sirkulasi atau peredaran darah  merupakan sistem yang mengatur aliran darah ke seluruh tubuh untuk kelangsungan hidup.

    Sistem peredaran darah memiliki fungsi antara lain:

    1. Mensuplai Oksigen dan zat makanan dari sistem pencernaan ke seluruh jaringan tubuh.

    2. Membawa gas Karbondioksida menuju ke paru-paru.

    3. Mengembalikan sisa metabolism tubuh ke ginjal untuk disekresikan.

    4. Menjaga keseimbangan suhu tubuh.

    5. Mendistribusikan hormon-hormon untuk mengatur fungsi kerja tubuh.

    Pada sistem peredaran darah terdiri dari berbagai macam organ dan jaringan antara lain:

    A. Darah

    Darah merupakan komponen transportasi utama dalam sistem sirkulasi.

    Fungsi darah bagi tubuh diantaranya:

    1. Mengangkut oksigen dan karbondioksida ke jaringan dannorgan seluruh tubuh.

    2. Mengangkut zat-zat penting ke seluruh tubuh seperti zat makanan, ion dan hormon ke seluruh tubuh.

    3. Berperan aktif melawan bibit penyakit.

    4. Memelihara keseimbangan cairan dalam tubuh.

    5. Mempertahankan tubuh dari serangan mikroorganisme.

    Darah terdiri dari dua bagian yaitu:

    1. Berupa cairan atau plasma yang berfungsi untuk membawa nutrisi, gas dan hormon ke seluruh tubuh.

    2. Berupa sel darah. Terdiri dari:

    • Eritrosit, untuk mengangkut oksigen.
    • Leukosit, untuk pertahanan tubuh.
    • Trombosit, untuk membantu menutup luka.

    Pelajari lebih lanjut tentang darah di: https://brainly.co.id/tugas/22999449.

    B. Pembuluh darah

    Berfungsi sebagai saluran darah dari jantung ke seluruh tubuh dan sebaliknya.

    Pembuluh darah dibagi menjadi tiga macam yaitu:

    1. Pembuluh arteri berfungsi membawa darah dari jantung ke organ. Arteri terdiri dari:

    • Arteri pulmonalis berfungsi membawa darah kaya karbondioksida dari bilik kanan ke paru-paru.
    • Aorta berfungsi membawa darah kaya oksigen dari bilik kiri ke seluruh organ tubuh.

    2. Pembuluh vena berfungsi membawa darah dari organ ke jantung. Terdiri dari tiga macam yaitu:

    • Vena pulmonalis berfungsi membawa darah kaya oksigen dari paru-paru ke serambi kanan.
    • Vena cava superior berfungsi membawa darah kaya karbondioksida dari tubuh atas jantung ke serambi kanan.
    • Vena cava inferior berfungsi membawa darah kaya karbondioksida dari tubuh bawah jantung ke serambi kanan.

    3. Kapiler, merupkan pembuluh darah halus sebagai alat penghubung antara pembuluh arteri, vena dan organ tubuh.

    Pelajari lebih lanjut tentang peredaran darah di: https://brainly.co.id/tugas/18700964.

    C. Jantung

    Jantung berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Organ jantung terdiri dari empat ruang yang masing-masing dibatasi oleh sekat jantung (septum) yang terdiri dari otot-otot padat. Sekat yang membatasi kedua serambi adalah septum interatriorum, sedangkan sekat yang membatasi kedua bilik dinamakan dengan septum interventrikular. Adapun sekat yang membatasi antara bilik dan serambi adalah septum atrioventrikular. Ke empat ruang jantung tersebut adalah :

    a. Serambi kanan (Atrium Dexter)

    Ruang jantung yang berfungsi menerima darah kaya karbondioksida dari seluruh tubuh dan memompa darah tersebut ke bilik kanan.

    b. Serambi kiri (Atrium Sinister)

    Ruang jantung yang berfungsi menerima darah kaya oksigen dari paru-paru dan memompa darah tersebut ke bilik kiri.

    c. Bilik kanan (Ventrikel Dexter)

    Ruang jantung yang berfungsi memompa darah kaya karbondioksida ke paru-paru.

    d. Bilik kiri (Ventrikel Sinistra)

    Ruang jantung yang berfungsi memompa darah kaya oksigen ke seluruh tubuh.

    4. Katup-katup jantung

    Katup (valvula) dibutuhkan agar tidak terjadi pencampuran darah antar ruang-ruang jantung. Katup-katup akan bekerja dengan sistem buka tutup saat darah dialirkan. Katup-katup tersebut ialah:  

    a. Katup tricuspidalis

    Katup ini terletak antara ruang serambi kanan dan bilik kanan, sehingga mencegah darah kembali ke serambi kanan.

    b. Katup pulmonal

    Merupakan katup yang berada antara bilik kanan dan arteri pulmonalis yang berfungsi mencegah darah kembali ke bilik kanan.

    c. Katup bicuspidalis

    Merupakan katup yang terletak diantara serambi kiri dan bilik kiri, sehingga mencegah darah kembali lagi ke serambi kiri.  

    d. Katup aorta atau semilunaris

    Katup ini berada diantara bilik kiri dan pembuluh darah aorta, sehingga mencegah darah kembali lagi ke bilik kiri.

    Pelajari lebih lanjut tentang jantung di: https://brainly.co.id/tugas/24807899.

    Detil jawaban

    Kelas: 11

    Mapel: Biologi

    Bab: Sistem Peredaran Darah

    Kode: 11.4.5

Pertanyaan Lainnya