B. inggris

Pertanyaan

apa v1, v2 dari get up?

1 Jawaban

  • Verb 1 disebut juga dengan base verb atau kata kerja dasar. Berarti, bentuk Verb 1 adalah bentuk yang belum mengalami perubahan. Verb 2 disebut juga dengan past verb atau kata kerja dalam bentuk lampau. Ada dua jenis Verb 2, yaitu regular verb dan irregular verb. Sedangkan Verb 3 disebut dengan past participle, dan Verb -ing disebut dengan present participle.

    Pembahasan

    Kata 'get up' berbentuk verb 1.

    Verb 2 (past verb) dari get up adalah got up.

    Begitu pula dengan verb 3 dari get up yaitu got up.

    Kata 'get up' termasuk ke dalam phrasal verb. Apabila phrasal verb dalam bentuk kata kerja, maka yang berubah hanyalah kata kerja yang ada paling depan.

    Contoh pada phrasal verb lainnya yaitu

    - Watch out. Verb 2 dan verb 3-nya adalah watched out.

    - Run into. Verb 2-nya adalah ran into, verb 3-nya adalah run into.

    - Come on. Verb 2-nya adalah came on, verb 3-nya adalah come into.

    - Break up Verb 2-nya adalah broke up, verb 3-nya adalah broken up.

    Pelajari lebih lanjut

    Present, past, for an action progress verb dapat dilihat di https://brainly.co.id/tugas/18238965

    Yang termasuk phrasal verb dapat dilihat di https://brainly.co.id/tugas/1821448

    Kalimat dengan phrasal verb dan artinya dapat dilihat di https://brainly.co.id/tugas/11181986

    ------------------------------------------

    Detil jawaban

    Kelas: -

    Mapel: Bahasa Inggris

    Bab: Phrasal Verb

    Kode: -

    #AyoBelajar

Pertanyaan Lainnya